Liputn SBM, Palangkaraya - Sejak pandemi COVID-19 mewabah di Indonesia umumnya dan Kalteng khususnya, Polda Kalimantan Tengah terus mengambil bagian dalam upaya pemutusan rantai penyebaran. Salah satunya dengan menggelar Rapid Test bagi masyarakat di Bumi Tambun Bungai. Senin, 22-06-2020.
Tidak seperti biasanya tes cepat dilakukan secara massal di sejumlah keramaian, kali ini rapid test massal dilakukan dengan sistem drive thru di Bundaran Besar Palangka Raya.
“Biasanya kan kita menggelar rapid test massal dengan sistem stasioner, tetapi kali ini berbeda yakni dengan sistem drive thru,” ujar Kapolda Kalimantan Tengah, Irjen Pol dedi Prasetyo.
Rapid test dengan sistem drive thru ini menurut Dedi agar menghindari kerumunan massa yang akan mengikuti test. “Kalau pakai sistem seperti yang biasa digunakan pasti akan ada kerumunan masyarakat. Itu yang kita hindari,” terangnya.
Target rapid test yang dilakukan dalam upaya memutus rantai penyebaran COVID-19 dan juga secara khusus dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74 tersebut berjumlah 300 orang.
“Dipilihnya Bundaran Besar menjadi tempat rapid test massal ini karena Bundaran Besar adalah jantung Kota Palangka Raya dan banyak pengguna jalan yang melaluinya. Setiap pengguna jalan, baik yang menggunakan kendaraan roda dua ataupun roda empat yang melewati Bundaran Besar, langsung di rapid test test tanpa turun dari kendaraan,” jelas Dedi.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran. Ia sangat mengapresiasi upaya dari Polda Kalteng yang terus membantu pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran COVID-19.
“Saya selaku gubernur sangat bangga dengan Polda Kalteng dan mengapresiasi pelaksanaan rapid test yang digelar ini. Polda Kalteng sangat aktif membantu pemerintah dan masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19,” tegasnya. Liputansbm
Penulis : Fabianus karang