KALTENG - Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan ada yang menggunakan diet ketat sampai dengan berolahraga dengan keras, tetapi kadang diet ketat dan berolahraga memerlukan disiplin dalam menjalankannya. Keadaan tersebut bisa membuat orang stress dan menyerah di tengah jalan, pada akhirnya menurunkan berat badan pun menjadi gagal.
Namun tahukah kamu sebenarnya untuk langsing bisa dengan cara murah meriah dan dilakukan dirumah saja, dilansir dari times of india, (18/8/20).
Di jepang ada cara unik untuk menurunkan berat badan, penemuan ini dipopulerkan oleh Dr Fukucudzi dan diklaim bisa membentuk badan menjadi langsing.
Metodenya sederhana, cukup rebahan diatas matras yoga namun punggung diganjal dengan menggunakan gulungan handuk, akan tetapi sebelum mencoba cara ini ada baiknya mengukur lingkar pinggang dan tinggi sebagai catatan awal, berikut caranya :
Baca juga :
Langkah awal adalah persiapan
Persiapkan dulu matras yoga.
Handuk kering
Kemudian masuk ke langkah selanjutnya
Gulung handuk kemudian diikat menggunakan tali supaya tidak terlepas, kira-kira setebal 7-10 cm dan panjang kurang lebih 40 cm
Hamparkan matras serta tempatkan gulungan handuk di atasnya
Berbaringlah diatas matras yoga
Tempatkan handuk di bagian punggung sisi bawah, di bawah pusar
Pergelangan kaki harus sejajar dengan lebar bahu
Tekan jempol kaki secara bersamaan.
Letakan tangan diatas kepala dengan posisi jari-jari kecil terhubung.
Tahan posisi minimal lima menit , lakukan 3 kali sehari, setiap hari
Tidak hanya menurunkan berat badan, metode sederhana ini juga diklaim dapat menghilangkan nyeri punggung khususnya bagi yang sudah lanjut usia, selamat mencoba. #Liputan Sbm
Penulis : LILO
Editor : Daerobi
Foto : times of india dan HealtyfoodHouse com