Patroli Bersepeda Polsek Pahandut Bantu Masyarakat Kurang Mampu Terdampak Covid-19 - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

25 August 2020

Patroli Bersepeda Polsek Pahandut Bantu Masyarakat Kurang Mampu Terdampak Covid-19

liputansbm


Palangka Raya – Selain menjaga situasi kamtibmas, Polsek Pahandut melakukan patroli dialogs bersepeda sambil membagikan bantuan sosial kepada masyarakat.

 

Bantuan tersebut ditujukan kepada masyarakat yang kurang mampu di kawasan permukiman Flamboyan Bawah, Kelurahan Pahandut, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Selasa (25/8/2020) pagi.

 

Kapolsek Pahandut, Kompol Edia Sutaata, M.H. bersama anggotanya memberikan bantuan berupa paket sembako kepada tiga warga yang menderita keterbatasan ekonomi di tengah pandemi Covid-19 saat ini.


Baca juga : Polsek Bukit Batu dan Satgas Covid-19 Gelar 

 

“Semoga bantuan ini dapat berguna bagi bapak ibu serta keluarga untuk melengkapi kebutuhan hidup sehari-hari, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu menyertai kita semua,” tuturnya saat memberikan bantuan.

 

Selain membagikan bantuan sosial, dirinya juga menyampaikan sosialisasi tentang pendisiplinan penerapan protokol kesehatan saat beraktivitas sehari-hari, guna menghindari resiko penularan Virus Corona.

 

“Selalu gunakan masker dan menjaga jarak fisik di tengah keramaian, selain itu juga jaga kondisi kesehatan dan kebersihan diri dengan rajin mencuci tangan sebelum maupun sesudah beraktivitas,” pungkasnya. #liputansbm

 

Penulis : Fabianus Karang


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda