Silaturahmi Atlet Sepatu Roda Di Stadion Tuah Pahoe - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

18 October 2020

Silaturahmi Atlet Sepatu Roda Di Stadion Tuah Pahoe


Palangka Raya -  Sepatu roda adalah sepasang sepatu dengan beberapa roda yang dipasang di bawahnya dengan tujuan agar penggunanya dapat bergerak lebih cepat di atas roda yang meluncur. Minggu, 18/10/2020


persatuan sepatu roda Indonesia di Palangka Raya melakukan acara pertandingan persahabatan sepatu roda tingkat pemula ini diadakan di Stadion Tuah Pahoe Km 5.


Pertandingan ini diikuti oleh tiga daerah yaitu Palangka raya, Banjarmasin dan Kapuas. Kegiatan ini banyak diikuti oleh anak-anak yang menyukai sepatu roda. Dari raut wajah mereka, mereka sangat semangat dan antusias dalam perlombaan ini.


Menurut panitia penyelenggara kegiatan pertandingan persahabatan sepatu roda ini, "kegiatan ini adalah silaturahmi antar atlet-atlet sepatu roda Palangka Raya, Banjarmasin, dan Kapuas. sebagai tolak ukur pengembangan bakat anak-anak pecinta olahraga sepatu roda", Ucapnya.


Mereka bersyukur dengan banyaknya anak-anak yang berpartisipasi dengan acara ini, jangan melihat dari hadiahnya tapi jadikan pertandingan ini sebagai penyemangat dan semakin giat berlatih agar bisa menjadi atlet nasional.


Harapan mereka agar olahraga sepatu roda ini dapat berkembang di seluruh daerah Kalimantan pungkasnya. #liputansbm


Editor : Rizaldi 

Pewarta : Ahmad Sidik

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda