PALANGKA RAYA - Sekretaris daerah (Sekda) Kalimantan Tengah (Kalteng) Fahrizal Fitri membuka secara resmi Musyawarah Provinsi (Musprov) VII Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kalteng. Kegiatan pembukaan Musprov Kadin Kalteng ini dilaksanakan di Istana Isen Mulang Kalteng, Sabtu (22/5/2021).
Dalam kesempatan tersebut Sekda Kalteng mengharapkan agar dalam pelaksanaan Musprov tersebut selalu mematuhi protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Masih dilokasi yang sama, Plt. Ketua Umum Kadin Kalteng Ali Said mengatakan, sesuai amanah yang diberikan kepadanya bahwa harus melaporkan perkembangan Kadin di Kalteng yaitu kepengurusan Kadin di Kalteng lengkap sebanyak 14 Kadin Kabupaten/Kota.
Selanjutnya menghantarkan terbentuknya kepengurusan Kadin Kalteng agar dapat bersinergi dalam pelaksanaan pembangunan di Kalimantan Tengah.
Sementara itu, Wakil ketua umun Kadin Pusat Anindya dalam sambutannya mengatakan, agar kepengurusan Kadin Kalteng kedepan bisa lebih eksis dalam mengawal pembangunan di Kalteng. Selanjutnya apresiasi atas pelaksanaan Musprov yang sukses bermitra dengan Pemprov Kalteng sehingga akan membangkitkan perekonomian.
Pewarta : Antonius Sepriyono - Liputan SBM