Muara Teweh - Personel Subdenpom XII/2-3 Muara Teweh bersama Guru dan Pelajar bergotong royong membersihkan lingkungan SMPN 10 Muara Teweh di Jalan Margo Rukun Wonorejo Kelurahan Melayu Muara Teweh Kabupaten Barito Utara, kerja bakti ini sebagai wujud kepedulian TNI terhadap dunia pendidikan. Minggu, 06/06/2021.
Dansubdenpom XII/2-3 Muara Teweh Kapten Cpm Edi Kiryanto yang memimpin langsung pelaksanaan kegiatan mengungkapkan kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap peningkatan mutu pendidikan melalui tersedianya sarana pendidikan yang aman dan nyaman untuk melaksanakan proses belajar mengajar.
"Kami Memberikan edukasi pentingnya kebersihan kepada pelajar SMPN 10 Muara Teweh serta mengingatkan dan menghimbau untuk melaksanakan Prokes dalam menjalankan proses belajar secara tatap muka", ujarnya. Pada Sabtu, (05/06)
Kesempatan tersebut, Kepala Sekolah SMPN 10 Muara Teweh H. Heri M.pd Muara Teweh mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada TNI yang telah melaksanakan pembersihan di lingkungan sekolah mereka.
“semoga hal ini bermanfaat bagi sekolah, karena sekolah yang bersih akan membuat guru dan siswa betah dan nyaman dalam proses belajar mengajar" ucapnya. #liputansbm
Sumber : Pomdam XII/Tpr