BNN Kalteng Gelar Talk Show War On Drugs - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

10 June 2021

BNN Kalteng Gelar Talk Show War On Drugs

 



PALANGKA RAYA - Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar talk show War On Drugs di Kelurahan Kereng Bangkirai Kota Palangka Raya, Kamis (10/6/2021) pagi.

Talk show BNN Kalteng kali ini mengusung tema 'Kelurahanku, Kelurahan Bersinar (Bersih Narkoba).

Kepala BNN Provinsi Kalimantan Tengah Drs. Edi Swasono, MM., usai kegiatan talk show tersebut ketika dibincangi oleh Liputan SBM mengatakan, Talk show tersebut bertujuan dalam rangka mensinkronisasikan program desa Bersinar (Bersih Narkoba).

"Kita akan mencanangkan Kelurahan Kereng Bangkirai ini menjadi file proyek pembentukan desa 'Bersinar' di wilayah Kalteng," ujar Edi Swasono.

Dikatakan oleh Edi Swasono bahwa, karakteristik dari desa bersinar itu tidak hanya murni bersih dari narkoba saja, melainkan sinkronisasi program dengan Stakeholder dan SKPD setempat juga harus selaras agar program yang dijalankan benar-benar terlaksana guna menciptakan Kelurahan yang mandiri dan sehat.

"Diharapkan Kelurahan Kereng Bangkirai ini menjadi sebuah contoh desa idaman," tambahnya.

Edi Swasono juga mengatakan bahwa, Talk show tersebut merupakan langkah awal dari pihaknya untuk mewujudkan Kelurahan tersebut menjadi desa bersinar.

"Kedepannya kita juga akan melaksanakan kegiatan-kegiatan lain seperti kegiatan sosial dan pelatihan teknis terkait dengan implementasi desa narkoba," ungkapnya.



Disampaikan oleh Edi Swasono bahwa, pihaknya juga akan membentuk relawan anti narkoba dan memberikan program pelatihan terhadap agen pemulihan.

Dirinya menyakini bahwa hal tersebut menjadi inti dasar , karena agen pemulihan adalah tindakan pertama penyelamatan terhadap masyarakat yang terpapar narkoba.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM



Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda