DPW IHB Kalteng Gelar FGD dan Bimtek - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

26 June 2021

DPW IHB Kalteng Gelar FGD dan Bimtek

 




PALANGKA RAYA - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Indonesia Hebat Bersatu (IHB) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Focus Group Discussion (FGD) dan Bimbingan Teknis, Sabtu (26/6/2021).

Kegiatan yang mengusung tema 'Pemantapan Inovasi Aksi Instansi Pemerintah dan Swasta Guna Mendukung Terbentuknya Kalteng Semakin Berkah dan Bermartabat' ini dilaksanakan di Aurila Hotel Jalan Adonis Samad Kota Palangka Raya.

Ketua Umum DPW IHB Kalteng, Thoeseng T.T. Asang, S. Hut., M.M ketika dibincangi oleh Liputan SBM usai kegiatan tersebut mengatakan, inovasi aksi itu bukan hanya bicara tentang wacana saja melainkan aksi di lapangan yang bersifat humanis.

"Dengan adanya reward tersebut kami berharap dapat memotivasi supaya standar layanan yang ada itu bisa lebih baik lagi," kata Thoeseng.

Dikatakan Thoeseng bahwa, pihaknya mendapatkan dukungan dan penguatan dari narasumber dan juga mendapat dukungan dari para peserta. Dirinya juga mengatakan bahwa inovasi itu bukan hanya sekedar untuk gagah gagahan saja, akan tetapi pihaknya betul-betul melaksanakan penilaian tersebut dengan objektif dan sportif.

"Harapan kami dengan adanya penilaian inovasi ini dapat menggugah atau membuat seseorang untuk dapat lebih berinovasi lagi, agar SKPD dan instansi pemerintah daerah lainnya lebih selalu ingin berinovasi untuk mensejahterakan masyarakat," tuturnya.



Sementara itu, Ketua Umum Kadin Kalteng Rahmat Hamka kepada awak media ini mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam melakukan inovasi dalam rangka memberikan motivasi pelayanan agar lebih baik lagi kedepannya.

"Rencana aksi yang seperti ini bisa diimplementasikan agar lebih operasional lagi kemudian juga diharapkan ada suatu bentuk yang kita harapkan dapat mendukung visi dan misi Gubernur agar Kalteng makin berkah dan bermartabat," demikian Rahmat Hamka.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda