Perusda BTM Gelar Forum Diskusi Orientasi Bisnis dan Peluang Usaha Pelayaran di Kalteng - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

11 November 2021

Perusda BTM Gelar Forum Diskusi Orientasi Bisnis dan Peluang Usaha Pelayaran di Kalteng

 



PALANGKA RAYA - Perusahaan Daerah (Perusda) Banama Tingang Makmur (BTM) Central Kalimantan State Owned Company menggelar diskusi Forum Orientasi Bisnis dan Peluang Usaha Pelayaran di Kalimantan Tengah, Kamis 11 November 2021.

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Pj Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah H. Nuryakin MSi,. Ini dilaksanakan di Hotel Dandang Tingang Jalan Yos Sudarso Kota Palangka Raya serta menghadirkan tiga orang narasumber yakni Ikha Nur Setianti,MM serta Capt.Akmal Jaya, M.MAR, AFNI yang merupakan perwakilan dari PT.IMEC Internasional Service dan Capt.Ricky Isnanto.

Plt. Direktur Umum dan Operasional, Yansen A. Binti ketika dibincangi oleh Liputan SBM usai kegiatan tersebut mengatakan bahwa fokus dari kegiatan pada hari ini ialah pihaknya ingin merevitalisasi berbagai sektor kegiatan ekonomi yang berkemungkinan Perusda BTM bisa berperan aktif sehingga bisa mendapatkan income dan nantinya akan dapat dikontribusikan untuk PAD.

"Sektor yang sangat melibatkan SDM maupun lainnya salah satunya adalah Pelayaran, karena pelayaran merupakan suatu usaha yang tentu saja akan melibatkan tentang kemaritiman dan pelabuhan, jadi akan banyak pihak yang terlibat," kata Yansen A. Binti.

Lebih lanjut Yansen A. Binti menyampaikan jika pihaknya bergerak ke bidang tersebut di samping mereka akan mendapatkan profit untuk dikontribusikan ke PAD tentu pihaknya juga akan memberikan ruang secara padat karya kepada masyarakat yang juga dapat berperan aktif sehingga masyarakat tersebut akan mendapatkan penghasilan.

"Dalam hal ini Pemerintah Daerah terutama Gubernur Kalteng merespon baik, tentunya Gubernur ingin agar Perusda ini bisa bergerak maju," tutur Yansen.

Sementara itu, Plt. Direktur Utama PD BTM, M. Hasanuddin Noor kepada awak media ini usai kegiatan tersebut mengatakan tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan pihaknya dengan Independent Marine & Engineering Consultants (IMEC) diharapkan kedepannya dapat meningkatkan PAD melalui pelaku usaha yang dimotori oleh Perusda BTM.

"Dari hasil meeting kita pada hari ini dengan pihak akademis, pelaku usaha dan pihak SOPD nantinya akan menjadi suatu referensi untuk kita melangkah kedepannya," demikian Plt. Direktur Utama PD BTM, M. Hasanuddin Noor.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM




Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda