DPC PPKHI Palangka Raya Berikan Santunan Kepada Rekan Sejawat - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

16/1224

16/1224

15 January 2022

DPC PPKHI Palangka Raya Berikan Santunan Kepada Rekan Sejawat



Palangka Raya - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perkumpulan Pengacara dan Konsultan Hukum Indonesia (PPKHI) Kota Palangka Raya menyelenggarakan acara pemberian santunan kepada keluarga teman sejawat mereka di PPKHI yang dimana teman sejawat tersebut wafat akibat covid-19. Giat acara ini dilaksanakan di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PPKHI Kalimantan Tengah jalan S Parman Kota Palangka Raya. Sabtu, 15/01/2022.


Hadir dalam acara pemberian santunan kepada rekan sejawat ini, Ketua bidang Keorganisasian dan pengkaderan DPP PPKHI Dheky Wijaya dan Ketua DPD PPKHI Provinsi Kalteng Antonius Kristiano serta seluruh anggota dari PPKHI di Kalteng. 


Saat diwawancarai oleh awak media, Suriansyah Halim Ketua DPC PPKHI Kota Palangka Raya mengatakan bahwa pemberian santunan ini sebagai rasa kesetiakawanan mereka kepada almarhum. 


"Seperti yang sudah diucapkan oleh ketua umum dan ketua DPD kita, bahwa kita disini sudah seperti keluarga dan harapannya kekeluargaan ini jangan sampai terputus", ucapanya. 


" Kantor terasa sepi dengan ketidakhadiran almarhum, karena almarhum selain energik juga humoris sehingga kantor selalu ramai bila ada dia", jelasnya lagi. 


Ditempat yang sama ayah almarhum mengucapkan Terima kasih kepada PPKHI karena kepedulian mereka kepada almarhum anaknya. 


"Kepedulian dari PPKHI kepada anak saya sangat luar biasa, Terima kasih kepada semua anggota PPKHI yang telah begitu peduli kepada kami, dan kami sangat mengapresiasi hal ini ", pungkasnya. #liputansbm


Pewarta : Andy Ariyanto

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda