Launching Ratu Kalinyamat Diusulkan Menjadi Pahlawan Nasional - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

16/1224

16/1224

06 February 2022

Launching Ratu Kalinyamat Diusulkan Menjadi Pahlawan Nasional

 



Jepara - Pemerintah Daerah Jepara mengadakan acara Launching Pengusulan Ratu Kalinyamat menjadi Pahlawan Nasional bersama Yayasan Dharma Bakti Lestari (YDBL) pada sabtu malam (5/2), bertempat di Pendopo Kabupaten Jepara Jawa Tengah. Minggu, 6/2/2022.

Acara Launching Peluncuran pengusulan Ratu Kalinyamat di pendopo Kabupaten Jepara ini dihadiri tokoh-tokoh nasional, Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Habib Muhammad Luthfi Bin Yahya, juga budayawan Sujiwo Tejo.

Lestari Moerdijat Wakil Ketua MPR RI mengatakan, "ini perjuangan bersama, perjuangan yang luar biasa, bahwa tim Yayasan Dharma Bakti Lestari nyaris mengalami kegagalan karena tidak berhasil mendapatkan sumber primer, alhamdulillah kita menemukan di pusat arsip di Portugal," ujar Lestari Moerdijat, dalam sambutannya, Sabtu (5/2).

Sumber primer baru yang didapatkan dijadikan koreksi atas dua kali pengusulan sebelumnya. Sehingga, bila pengusulan yang ketiga ini ditolak, Ratu Kalinyamat tidak dapat diusulkan kembali. Selain itu, sumber primer itu membuktikan bahwa Ratu Kalinyamat adalah nyata, bukan tokoh fiktif.

Sumber primer itu berupa catatan misionaris. Zaman dulu Portugis keliling Nusantara membawa misionaris, kemudian mencatat dan melaporkan kepada negara. Jadi ini bukan catatan-catatan palsu. Bahwa Ratu Kalinyamat bukan sebuah mitos," kata Lestari Moerdijat.

Nilai-nilai perjuangan yang ditunjukkan Ratu Kalinyamat pada abad ke-15 itu, tegas Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu, harus mampu diwariskan kepada anak bangsa di masa kini untuk menjawab tantangan di masa datang.

Bupati Jepara, Dian Kristiandi, mengatakan bukti primer tidak hanya membuktikan bahwa Ratu Kalinyamat adalah tokoh yang nyata. Namun lewat sumber primer itu juga dapat dilihat perjuangan Ratu Kalinyamat melawan Portugis.

"Ini tentu sangat penting. Saya berharap dengan sumber primer ini, tidak hanya membuktikan perjuangan Ratu Kalinyamat, tapi membuktikan sepak terjang Ratu Kalinyamat yang nyata tidak hanya cerita tutur," ujar Bupati.

Pada kesempatan yang sama, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Habib Lutfi bin Yahya mengajak seluruh anak bangsa melakukan upaya-upaya luar biasa untuk mengungkap mutiara-mutiara sejarah Nusantara yang terpendam selama ini.

Nilai-nilai luhur yang diwarisi oleh para pendahulu bangsa itu menurut Habib Luthfi, mampu untuk meningkatkan kecintaan kita terhadap tanah air dan bangsa dalam mewujudkan nasionalisme yang kuat.

"Tetapi kalau kita 'kepaten obor' (obornya mati), karena tidak peduli lagi dengan sejarah bangsa sendiri, kita akan kesulitan menjawab tantangan di masa datang," ujar Habib Lutfi. 

Pada acara tersebut, hasil kajian tentang Kepahlawanan Ratu Kalinyamat dari Tim Ahli Yayasan Dharma Bakti Lestari (YDBL) diserahterimakan kepada Bupati Jepara, Dian Kristiandi, sebagai bagian dokumen dalam proses administrasi pengajuan Ratu Kalinyamat sebagai Pahlawan Nasional.

Pewarta : Puji S

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda