Vespa Masih Menjadi Primadona di Kalangan Masyarakat Kota Palangka Raya - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

09 March 2022

Vespa Masih Menjadi Primadona di Kalangan Masyarakat Kota Palangka Raya




Palangka Raya - Vespa adalah sebuah motor yang mempunyai keunikan tersendiri, karena hal ini lah yang membuat banyak orang mengemarinya. 


Keunikan ini mungkin dikarenakan Vespa mempunyai gigi di bagian stang tangan. Bukan dibawah seperti motor kebanyakan dan juga vespa dari masa ke masa selalu sama bentuknya tidak berubah. 


Penggemar vespa banyak dari kalangan tua sampai kalangan anak muda karena bagi mereka vespa seperti melambangkan jiwa mereka yang apa adanya dan menjadi diri sendiri serta sifat mereka dari dulu sampai sekarang tidak berubah. 


Baca Juga : Pengendara Motor Matic Wajib Punya SIM CI Mulai Agustus


Untuk mengetahui hal tentang vespa awak media liputan sbm mendatangi tempat bengkel vespa di bilangan jalan Yos Sudarso, yakni  bengkel vespa Kelakai Motor (KLM) di Kota Palangka Raya. Rabu, 09/03/2022.





Pemilik bengkel KLM Miko yang juga penggemar vespa mengatakan, tujuan mendirikan bengkel vespa ini dikarenakan semakin banyak masyarakat Kota Palangka Raya yang menyukai vespa, apakah dari kalangan tua sampai ke kalangan anak-anak muda. 


"Pertama karena memang hobby dan kedua agar teman-teman penggemar vespa tidak harus keluar daerah lagi untuk mencari sparepart nya, jadi dengan adanya bengkel ini penggemar vespa jadi lebih mudah untuk memperbaiki vespa nya," Ucap miko. Sabtu (5/3). 


Miko juga berharap pandemi cepat berakhir supaya event-event seperti kejuaran dan lain-lain dapat terlaksana seperti dulu lagi. 


Ditempat yang sama Rizaldi seorang penggemar vespa saat ditanya awak media kenapa menggemari vespa, Dia mengungkapkan bahwa naik vespa ini ada kebanggaan tersendiri. 


"Vespa ini punya keunikan, sulit mengungkapkan apa yang dirasa saat naik vespa, cuma seni nya gak bisa dilukiskan dengan kata kata, " Ujarnya. 


"Yang pasti vespa adalah motor yang tidak akan lekang oleh waktu, karena bentuknya yang memiliki ciri khas sendiri, akan sama dari dulu sampai sekarang" Pungkasnya. 


Dikutip dari wikipedia vespa artinya adalah lebah atau tawon Vespa mulai di produksi besar besaran di tahun 1946 di Florence italia, vespa adalah sebuah motor skuter, dan keunikannya adalah dari dahulu sampai sekarang body vespa tidak pernah berubah. #liputansbm


Pewarta : Andy Ariyanto

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda