PALANGKA RAYA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mengusung Ganjar Pranowo dan Zannuba Ariffah Chafsoh Wahid alias Yenny Wahid, sebagai Calon Presiden (Capres) - Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Pilpres 2024.
Menurut Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Pancani Gandrung, dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid itu merupakan keputusan terbaik untuk rakyat.
"Karena deklarasi yang disampaikan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie itu berdasarkan hasil rembuk bersama rakyat. Artinya, kita memilih dari rakyat untuk rakyat," katanya.
Dikatakan Pancani bahwa meskipun Ganjar dan Yenny bukan kader, tapi PSI berkomitmen mendukung kandidat terbaik itu.
"Kami DPW PSI Provinsi Kalteng juga berkomitmen siap memenangkan pasangan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid dalam Pilpres 2024," ucap Pancani dengan tegas.
Selain itu, menurutnya kombinasi antara Ganjar Pranowo-Yenny Wahid adalah kombinasi terbaik untuk melanjutkan kepemimpinan Nasional, yang bisa mewujudkan Indonesia sebagai negeri yang adil dan toleran
Pancani juga berharap semoga apa yang menjadi keputusan PSI menjadi pilihan terbaik untuk Rakyat dan untuk Indonesia.
"Mari semua kader PSI Provinsi Kalimantan Tengah kita rapatkan barisan memenangkan calon presiden dan wakil presiden hasil Rembuk Rakyat ini," demikian Pancani.
Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM