PW PGMNI Kalteng Dilantik, Siap Berikan Sumbangsih Terbaik Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

26 December 2022

PW PGMNI Kalteng Dilantik, Siap Berikan Sumbangsih Terbaik Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan





PALANGKA RAYA - Pengurus Wilayah Perkumpulan Guru Madrasah Nasional Indonesia (PW PGMNI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Masa Bhakti 2022-2027 resmi dilantik oleh Ketua Umum Pengurus Besar PGMNI H. Heri Purnama. Prosesi pelantikan tersebut berlangsung di Gedung Aula Asrama Haji Palangka Raya, Senin (26/12/2022).

"Selamat atas dilantiknya Pengurus Wilayah PGMNI Provinsi Kalimantan Tengah. Menjadi harapan kita bersama, para Pengurus Wilayah PGMNI akan lebih siap dan tangguh dalam tugas dan tanggung jawabnya, untuk mewujudkan pendidikan berkualitas bagi seluruh anak bangsa," kata Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Katma F. Dirun dalam sambutannya.

Kemudian Katma juga mengapresiasi seluruh Pengurus Wilayah Perkumpulan Guru Madrasah Nasional Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah yang telah berdedikasi tinggi dalam mengemban amanah tersebut.

"Saya percaya, dengan kepemimpinan yang baik dan kerja keras yang tanpa henti, kita semua dapat bersama-sama membangun Madrasah di Indonesia yang lebih baik lagi, khususnya di Provinsi Kalimantan Tengah," ungkapnya.

Selain itu, ia juga berharap agar guru Madrasah, dapat berjuang sekuat tenaga memberikan sumbangsih terbaik bagi masyarakat luas, untuk terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan dalam rangka mengembangkan potensi anak bangsa, agar menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berkualitas.

Menurutnya, hal itu tentunya bukan tugas yang mudah. Diperlukan kerjasama dan kerja keras semua pihak untuk menciptakan sebuah Madrasah Nasional Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah yang sejahtera, maju, dan terpercaya.

Sementara itu, Ketua Umum PW PGMNI Kalteng Mirah Rezeki dalam sambutannya menyampaikan dengan dilantiknya pengurus PW PGMNI Kalteng diharapkan dapat memajukan dunia pendidikan.

"Selain itu di PGMNI dapat menjadi wadah silaturahmi, berdiskusi dan menyampaikan aspirasi. Harapannya menjadi wadah atau rumah bagi guru-guru Madrasah khususnya di Kalteng," ucapnya.

Lanjutnya, prinsip dalam PGMNI adalah kebermanfaatan, sehingga nantinya kegiatan atau program organisasi bertujuan untuk meningkatkan kapasitas guru Madrasah agar nantinya dapat memajukan dunia pendidikan di Kalteng.

Masih dilokasi yang sama, Ketua Umum PGMNI H. Heri Purnama dalam sambutannya menyampaikan, kehadiran PGMNI tentunya diharapkan selalu mendapat support dari para stakeholder.

"Saat ini, sudah ada 10 Provinsi di Indonesia yang dilantik. Kami berharap dengan PGMNI hadir dapat menjadi upaya untuk peningkatan SDM guru Madrasah, yang nantinya akan meningkatkan pendidikan," terangnya.

Oleh karena itu, dia berharap dengan telah dilantiknya PW PGMNI Kalteng kedepannya dapat bergerak cepat dan setiap programnya dapat meningkatkan potensi guru-guru Madrasah.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda