Fairid Naparin: Oneprix Memberikan Dampak Positif Sekaligus Ajang Promosi Daerah - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

11 May 2023

Fairid Naparin: Oneprix Memberikan Dampak Positif Sekaligus Ajang Promosi Daerah

PALANGKA RAYA - Pemerintah Kota Palangka Raya bersama panitia Oneprix dari PT. Oneprix Motorsport Management (OMM) melaksanakan rapat Koordinasi persiapan penyelenggaraan putaran kedua kejuaraan nasional balap motor Oneprix-IMC tahun 2023.

Rapat koordinasi ini dilaksanakan di Ruang Rapat Peteng Karuhei II kantor Walikota Palangka Raya jalan Tjilik Riwut km 5. Rabu (10/05) dan dipimpin oleh Asisten II Sekda Kota Palangka Raya Amandus Frenaldy.

Hadir dalam rapat tersebut Dispora kota Palangka Raya, Kominfo kota Palangka Raya, BPBD Kota Palangka Raya, polresta Palangka Raya, dan Dinas Perhubungan kota Palangka Raya.

Banyak hal yang dibahas dalam rapat koordinasi tersebut salah satunya sarana dan prasarana di sirkuit, seperti lampu penerangan dan ketersediaan air bersih serta penempatan tempat parkir dan tempat usaha mikro kecil menengah.

Diambil dari kanal instagram si-Lancip dishub Kota Palangka Raya jadwal kejuaraan nasional balap motor level tertinggi di Indonesia, oneprix tahun ini pertama kali digelar di luar jawa, yakni di kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah dan di Musi Banyuasin (MUBA) Sumatera Selatan.

Terobosan ini sebagai jawaban PT Oneprix Motorsport Management (OMM) selaku penyelenggara atas tingginya animo para pecinta balap di tanah air.

Sirkuit Sabaru Kota Palangka Raya tempat yang disediakan untuk kejurnas Oneprix 2023 ini.

Kejuaraan Nasional Oneprix putaran kedua ini akan dilaksanakan pada tanggal 3-4 Juni 2023 dan ini adalah Kejuaraan nasional pertama kali bagi Kota Palangka Raya untuk Motor Balap.

Walikota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan dalam menyambut kejurnas balap motor level tertinggi itu, Pemerintah Kota Palangka Raya akan fokus dalam persiapannya. Khususnya pada sarana prasarana yang memadai, seperti halnya penerangan jalan umum (PJU) hingga kebersihan sampah di sekitar Sirkuit Sabaru.

“Kejurnas ini, sekaligus menjadi ajang promosi daerah serta membawa dampak positif bagi masyarakat seperti peningkatan jumlah kunjungan hotel, rumah makan, dan termasuk produk UMKM,” ucap Walikota Fairid Naparin.

Pewarta : Andy Ariyanto | Liputan SBM

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda