PDI Perjuangan Daftarkan Bacaleg ke KPU Kalteng Hari Ini - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

11 May 2023

PDI Perjuangan Daftarkan Bacaleg ke KPU Kalteng Hari Ini

PALANGKA RAYA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) telah mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke Kantor KPU setempat, Kamis 11 Mei 2023.

"Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan secara serentak melakukan pendaftaran seluruh bakal calon legislatif baik tingkat DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota," kata Ketua DPD PDI Perjuangan Kalteng, Arton S. Dohong saat jumpa pers dengan media di KPU Kalteng.

Lebih lanjut mantan Bupati Gunung Mas ini menyampaikan bahwa jumlah bakal calon anggota DPRD Provinsi Kalteng yang didaftarkan berjumlah 45 orang atau kouta full 100 persen.

Selain itu, Arton juga menyampaikan bahwa keikutsertaan perempuan bahkan hingga 30 persen lebih. Kemudian dia juga menyampaikan bahwa ada juga bakal calon legislatif dari kaum muda. Serta pada kontestasi pemilu mendatang pihaknya menargetkan untuk meraih suara sebanyak-banyaknya.

Sementara terkait para bacaleg petahana di DPRD Kalteng ia menegaskan bahwa mereka akan maju kembali pada pileg 2024 mendatang.

"PDI Perjuangan itu partai pejuang, jadi meskipun ada kader partai yang mengundurkan diri dari partai itu hal yang wajar dalam dunia politik, intinya kami akan tetap berjuang melakukan yang terbaik," kata Arton.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda