Seleksi Paskibraka, 13 Kabupaten 1 Kota Kirimkan Perwakilannya - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

09 May 2023

Seleksi Paskibraka, 13 Kabupaten 1 Kota Kirimkan Perwakilannya

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Suheimi secara resmi telah membuka Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023. Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Eka Hapakat lantai III Kantor Gubernur Kalteng. Selasa (9/5/2023).

Dalam sambutannya Gubernur Kalimantan Tengah yang dibacakan langsung oleh Suheimi mengatakan, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) merupakan putra-putri terbaik, kader pemimpin yang diseleksi dan direkrut secara bertahap dan berjenjang dari 13 Kabupaten dan 1 kota yang ada di Kalimantan Tengah. 

"Seleksi dilaksanakan melalui sistem dan mekanisme pendidikan serta pelatihan yang menanamkan nilai-nilai kebangsaan serta penguatan aspek mental dan fisik agar memiliki kemampuan prima dalam melaksanakan tugas sebagai paskibraka," ucap Gubernur dalam sambutan tertulisnya.

Gubernur juga mengatakan Seleksi di tingkat kabupaten/kota akan sangat menentukan keberhasilan kegiatan paskibraka di tingkat Provinsi. 

"Seleksi paskibraka ini harus dilakukan secara objektif dan transparan berdasarkan integritas, kualitas, kapasitas dan kapabilitas personal calon paskibraka," jelasnya.

Lebih lanjut Gubernur mengatakan Pada tahun ini Pemerintah provinsi Kalimantan Tengah mempersiapkan calon anggota paskibraka sebanyak 56 orang dan dua orang terbaik akan mewakili provinsi Kalimantan Tengah ke tingkat Nasional di Jakarta. 

"Saya berpesan kepada tim seleksi agar dapat bekerja semaksimal dan seobjektif mungkin serta tidak terpengaruh apapun dan dari pihak manapun sehingga mendapatkan hasil yang benar-benar mampu membawa nama harum Provinsi Kalimantan Tengah di tingkat Nasional," himbaunya.

Gubernur juga mengapresiasi acara ini dan kegiatan ini seperti wahana yang sangat tepat untuk meningkatkan mental dan disiplin serta kecintaan tanah air bagi generasi muda. 

"Keinginan adik-adik menjadi bukti esensi para putra dan putri terbaik dari Kabupaten kota se-Kalimantan Tengah yang memiliki kecintaan kepada bangsa dan tanah air dan keinginan untuk berkiprah dan mengisi upacara kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus tahun 2023," jelasnya. 

Selain itu dalam sambutannya Gubernur juga menjelaskan Untuk menjadi calon paskibra bukan hal mudah tidak semua orang berpeluang menjadi pasukan paskibraka. Oleh sebab itu, semua peserta harus benar benar mempersiapkan diri yakni mental dan fisik serta kesehatan selama seleksi berlangsung

"Saya berharap siapapun yang terpilih ataupun tidak terpilih menjadi paskibraka nantinya harus tetap menjaga kedisiplinan, tetap mempunyai rasa nasionalisme, wawasan keterampilan, dan terus bekerja keras," tuturnya. 

Gubernur juga mengungkapkan bahwa Anggota paskibraka yang terpilih nantinya bukan hanya memiliki keistimewaan sebagai pasukan pengibar bendera pada HUT RI tahun 2023 tingkat provinsi Kalimantan Tengah saja tetapi juga harus bisa menunjukan keteladanan sebagai pelajar yang berprestasi berdisiplin dan bermoral serta memiliki jiwa nasionalisme

"Sebagai pemimpin di masa depan kalian harus memiliki integritas dan mental yang tangguh, ulet dan pantang menyerah berjuang memajukan Provinsi Kalimantan Tengah," pungkasnya.

Pewarta : Andy Ariyanto | Liputan SBM 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda