Peringati Idul Adha, Yayasan Hasanka Boarding School Palangka Raya Kurban 2 Sapi dan 2 Kambing - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

30 June 2023

Peringati Idul Adha, Yayasan Hasanka Boarding School Palangka Raya Kurban 2 Sapi dan 2 Kambing

Foto: Panitia kurban sedang memotong dan mengemas daging. 
PALANGKA RAYA - Hari Raya Idul Adha merupakan hari besar umat Islam di seluruh dunia di mana pada hari tersebut di dalamnya terdapat suatu kegiatan yakni penyembelihan hewan ternak (kurban) dengan tujuan mendapatkan ridho Allah SWT. 

Hari Raya Idul Adha memang selalu identik dengan pemotongan hewan kurban sebagai bentuk sedekah dari umat muslim dalam menjalankan syariah islam. 

Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1444 H/2023 M, Yayasan Hasanka Boarding School Palangka Raya melaksanakan kurban 2 ekor sapi dan 2 ekor kambing.

Adapun pemotongan hewan kurban tersebut dilaksanakan di Pondok Pesantren Hasanka jalan Karanggan Kota Palangka Raya sekitar pukul 07.00 WIB, Kamis (29/6/2023).

Setelah pemotongan dilakukan kemudian ditimbang, selanjutnya daging di kemas dan siap di bagikan kepada warga dan masjid-masjid sekitar yang diantar langsung oleh pihak panitia.

Pendiri Yayasan Hasanka Boarding School Palangka Raya, H. Iwan Kurniawan kepada Liputan SBM menyampaikan bahwa semoga apapun yang dikurbankan pada momen Idul Adha kali ini mendapatkan berkah dan ridha-Nya, serta bermanfaat kepada masyarakat, dan menjadi ladang pahala.

"Dengan niat yang suci, tulus, dan ikhlas, kita berserah diri untuk meningkatkan iman dan takwa kepada Allah," katanya.

Tak lupa, Ketua DPD Gerindra Kalteng ini juga mengucapkan selamat Idul Adha 1444 Hijriah dan meminta maaf atas segala kesalahannya.

Sementara itu, Wakil Ketua Yayasan Hasanka Boarding School Palangka Raya H. Alex Majedi mengatakan dengan ibadah Qurban semoga Allah SWT meridhoi dan memberikan kekuatan bagi semua orang untuk menjaga kesalehan, kesabaran, keridhoan, dan keikhlasan dalam menjalankan tugas dan kehidupan.

"Selamat Idul Adha 2023/1444 H! Semoga penuh kedamaian dan berkah serta kebahagiaan berbagi," ungkapnya.

Pewarta : Antonius Sepriyono | Liputan SBM 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda