Drs. H. Mukhtarudin: Wirausaha Baru Berperan Penting dalam Pertumbuhan Ekonomi dan Penciptaan Lapangan Kerja - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

03 October 2023

Drs. H. Mukhtarudin: Wirausaha Baru Berperan Penting dalam Pertumbuhan Ekonomi dan Penciptaan Lapangan Kerja

Anggota Komisi VII DPR RI Dapil Kalteng, Drs. H. Mukhtarudin. (Ist)
PALANGKA RAYA - Direktorat Jenderal Industri Kecil Menengah, dan Aneka Kementrian Perindustrian Republik Indonesia bekerjasama dengan Pemerintah Kota Palangka Raya dan Anggota Komisi VII DPR RI Dapil Kalimantan Tengah, Drs. H. Mukhtarudin mengadakan kegiatan Bimbingan Teknis Wirausaha Baru Industri Kecil dan Menengah di Kota Palangka Raya, kegiatan tersebut dilaksanakan di Swiss-Belhotel Daum, Selasa (3/9/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bimbingan dan pendampingan kepada para wirausaha baru di sektor industri kecil dan menengah.

Dalam bimtek tersebut, peserta akan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan dalam mengembangkan usaha mereka.

Dalam wawancaranya dengan sejumlah media, Mukhtarudin menyampaikan pentingnya dukungan pemerintah dalam mengembangkan sektor industri kecil dan menengah.

Dia juga menekankan bahwa wirausaha baru memiliki peran yang penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja.

“Tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini adalah dalam rangka untuk mempersiapkan SDM Kalimantan Tengah agar memiliki keunggulan di segala bidang. Oleh karena itu, peserta diharapkan mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya,” kata Mukhtarudin.

Terlebih lagi ujar Mukhtarudin, dalam menghadapi bonus demografi yang akan mencapai puncak di tahun 2030-an nanti, maka SDM di Provinsi yang berjuluk Bumi Tambun Bungai itu harus dipersiapkan mulai dari sekarang.

“SDM di Kalteng ini memang harus dipersiapkan mulai dari sekarang. Memang mencetak SDM itu tak seperti makan cabe ketika dimakan pedasnya langsung dirasakan sekarang, tapi ada prosesnya, yang kita buat hari ini hasilnya juga bukan hari ini kita dapatkan tapi nanti beberapa tahun kedepan baru dirasakan manfaatnya,” sebut politisi partai Golkar ini.

Mukhtarudin menyampaikan, ada beberapa macam jenis bimtek yang pihaknya laksanakan diantaranya adalah bimtek menjahit dan pengolahan kopi.

“Peserta yang mengikuti kegiatan ini kurang lebih ada sekitar 184 orang, sekali lagi saya sampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka untuk meningkatkan kapasitas SDM yang unggul di bidang industri kecil dan menengah,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut Pemerintah Kota Palangka Raya juga turut berperan aktif dalam kegiatan ini dengan memberikan fasilitas dan dukungan kepada para peserta.
Foto: Bimtek Wirausaha Baru Industri Kecil dan Menengah yang dilaksanakan di Swiss-Belhotel Daum Palangka Raya.
Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangka Raya, Samsul Rizal dalam sambutannya, menyampaikan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung pengembangan industri kecil dan menengah.

“Kegiatan Bimbingan Teknis Wirausaha Baru Industri Kecil dan Menengah di Kota Palangka Raya ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi para peserta dan mendorong pertumbuhan sektor industri kecil dan menengah di Kota Palangka Raya,” katanya.

Pewarta : Antonius Sepriyono

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda