Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan saat menyampaikan arahnya. |
Zulkifli menekankan pentingnya mendukung calon presiden dan wakil presiden yang didukung oleh PAN.
Selain fokus pada pembangunan, Zulkifli menyoroti kebersamaan dan keterlibatan aktif Caleg dalam masyarakat, ia menegaskan bahwa mereka harus dekat dengan masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan.
"Caleg harus mampu merangkul, dekat, dan hadir secara langsung di tengah masyarakat untuk memahami serta menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada," kata Zulkifli Hasan pada Jumat (8/12/2023).
Pesannya bertujuan memotivasi Caleg di berbagai tingkatan agar lebih berkomitmen dalam tugas politiknya, menjadi pilar perubahan positif bagi Kalteng.
Zulkifli menekankan keselarasan visi dan misi Caleg dengan program PAN untuk mencapai tujuan bersama, dengan harapan agar mereka lebih bersemangat memberikan kontribusi dalam pembangunan berkelanjutan dan keterlibatan aktif dalam masyarakat.
"Dengan arahan ini, diharapkan bahwa Caleg Kalteng akan semakin terpacu untuk memberikan kontribusi yang optimal dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan serta keterlibatan yang lebih aktif dalam masyarakat," ungkapnya.
Dalam kunjungan ke Kalteng, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan didampingi oleh Sekretaris Jenderal, Eddy Soeparno.
Pewarta : Antonius Sepriyono