Dewan Soroti Rencana Pembongkaran Gedung KONI: Perlu Dikaji Ulang - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

29 February 2024

Dewan Soroti Rencana Pembongkaran Gedung KONI: Perlu Dikaji Ulang

Anggota DPRD Kalteng, Ina Prayawati.
LIPUTANSBM.COM, PALANGKA RAYA - Wacana pembongkaran Gedung KONI lama di Kota Palangka Raya mendapat sorotan dari Anggota DPRD Kalteng, Ina Prayawati, yang menegaskan bahwa gedung tersebut memiliki nilai sejarah yang penting.

Menurutnya, rencana tersebut perlu dikaji ulang karena gedung itu dapat dijadikan cagar budaya.

“Wacana pembongkaran gedung perlu dikaji ulang, karena gedung itu bisa dijadikan cagar Budaya,” ucapnya, Kamis, (29/2/2024).

Meskipun dia menyambut baik ide pengembangan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di sekitar bundaran besar, Ina menekankan pentingnya menjaga nilai sejarah dan menyarankan agar pemprov mencari alternatif lokasi untuk proyek tersebut tanpa harus membongkar gedung bersejarah.

“Nah untuk RTH, pemprov bisa mewacanakan kembali wilayah lain di sekitaran bundaran besar tanpa harus membongkar gedung yang memiliki nilai sejarah ini,” ungkapnya.

Dia juga mengusulkan revitalisasi Gedung KONI lama sebagai objek wisata budaya untuk memastikan bahwa warisan sejarah tetap terjaga. (red)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda