DLH Provinsi Harapkan Gaung HPSN Bisa Dirasakan Bersama - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

23 February 2024

DLH Provinsi Harapkan Gaung HPSN Bisa Dirasakan Bersama



LIPUTANSBM.COM, Palangka Raya - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Tengah, turut hadir dalam kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2024 yang dilaksanakan di jalan, Ais Nasution Palangka Raya. Jumat (23/2/2024) pagi.

Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalteng, Joni Harta yang diwakili oleh Sekretaris DLH H. Noor Halim, saat diwawancara oleh awak media seusai kegiatan berlangsung mengatakan, kegiatan ini merupakan giat kolaborasi antara DLH provinsi Kalteng dan DLH kota Palangka Raya. 

“ HPSN merupakan isu nasional dimana untuk mengamankan sampah plastik. HPSN ini juga diharapkan agar gaungnya bisa dirasakan bersama, sehingga kita semua sebagai masyarakat kota cantik Palangka Raya menyadari arti penting menjaga kebersihan Kota Palangka Raya,” tutur Noor Halim.

Lebih lanjut dirinya mengatakan terkait dengan sampah perlu partisipasi penuh dari masyarakat.

“ Kesadaran masyarakat dapat kita angkat menjadi hal terdepan dalam hal bersih dan pungut sampah, dengan memberikan himbauan atau larangan tidak membuang sampah di sembarang tempat,terutama tidak membuang sampah di drainase,” pungkasnya.

Pewarta: Margaretha Febrianty


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda