Inflasi di Kalteng Sebesar 2,46 Persen pada Februari 2024 - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

01 March 2024

Inflasi di Kalteng Sebesar 2,46 Persen pada Februari 2024

Kepala BPS Kalteng, Eko Marsoro saat menyampaikan rilis Berita Resmi Statistik (BRS) di Ruang Vicon BPS setempat.
LIPUTANSBM.COM, PALANGKA RAYA - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melaporkan bahwa inflasi year on year (y-on-y) mencapai 2,46 persen pada Februari 2024, dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 105,27.

Hal ini disampaikan oleh Kepala BPS Kalteng, Eko Marsoro, dalam konferensi pers Berita Resmi Statistik (BRS) di Ruang Vicon BPS setempat, Jumat (1/3/2024).

"Pada Februari 2024 terjadi inflasi year on year (y-on-y) di Provinsi Kalimantan Tengah sebesar 2,46 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 105,27," kata Eko.

Eko menyebut, inflasi tertinggi terjadi di Kapuas, mencapai 2,90 persen dengan IHK sebesar 106,13, sementara inflasi terendah terjadi di Sampit sebesar 2,14 persen dengan IHK sebesar 104,52.

Inflasi y-on-y terjadi karena kenaikan harga pada beberapa kelompok pengeluaran, di antaranya kelompok makanan, minuman, dan tembakau yang naik 4,83 persen.

Sedangkan beberapa kelompok mengalami penurunan, seperti kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 0,10 persen, dan kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,02 persen.

"Tingkat inflasi month to month (m-to-m) dan tingkat inflasi year to date (y-to-d) Provinsi Kalimantan Tengah bulan Februari 2024 masing-masing sebesar -0,46 persen dan -0,27 persen," ungkapnya.

Pewarta : Antonius Sepriyono

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda