LIPUTANSBM.COM, Palangka Raya - Kota Palangka Raya mengukir prestasi gemilang dalam ajang Apresiasi Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) se-Kalimantan Tengah tahun 2024. Pada acara yang bertempat di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Rabu malam (30/10/2024), Palangka Raya berhasil membawa pulang tiga penghargaan dari lima kategori yang dilombakan.
Acara ini mengusung tema "Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan," yang diharapkan mampu menginspirasi peningkatan kualitas pendidikan anak usia dini di Kalimantan Tengah.
Pj Ketua TP-PKK Kota Palangka Raya, Fifi Arfina, mengapresiasi capaian ini dan memberikan pujian kepada para Bunda PAUD yang telah bekerja keras dan berdedikasi tinggi.
"Selamat kepada Bunda PAUD dari kelurahan dan kecamatan atas penghargaan yang telah didapat. Semoga prestasi ini bisa menjadi penyemangat untuk terus meningkatkan kualitas PAUD di Kota Palangka Raya," ujar Fifi di sela-sela acara penutupan.
Dalam ajang ini, Kota Palangka Raya meraih tiga penghargaan, yaitu Juara 1 Bunda PAUD Kelurahan Desa Berprestasi, Juara Harapan 3 untuk Pokja Bunda PAUD Kota Inovatif, serta Juara Harapan 3 untuk kategori Apresiasi PAUD Holistik Integratif dan Percontohan. Penghargaan ini menjadi bukti komitmen kota dalam mendukung kualitas pendidikan anak usia dini di berbagai wilayah kota dan kecamatan.
Kegiatan Apresiasi Bunda PAUD Kalimantan Tengah 2024 ini ditutup secara resmi oleh Pelaksana Harian (Plh) Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Maskur, yang mewakili Gubernur Kalimantan Tengah.
Dalam pidato penutupannya, Maskur berharap ajang apresiasi ini dapat memotivasi para Bunda PAUD di seluruh wilayah Kalimantan Tengah untuk terus meningkatkan inovasi dan kualitas layanan PAUD demi generasi yang lebih baik.
Keberhasilan Palangka Raya dalam meraih tiga penghargaan ini diharapkan dapat memacu semangat bagi seluruh penggiat PAUD di kota tersebut, memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah dalam upaya mewujudkan pendidikan anak usia dini yang berkualitas dan menyenangkan.
Pewarta: Andy Ariyanto