Lurah Sabaru Tegaskan Netralitas ASN dalam Pilkada 2024, Fokus Pelayanan Masyarakat Tetap Prioritas - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

16/1224

16/1224

09 November 2024

Lurah Sabaru Tegaskan Netralitas ASN dalam Pilkada 2024, Fokus Pelayanan Masyarakat Tetap Prioritas



LIPUTANSBM.COM, Palangka Raya – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang akan digelar pada bulan November, Lurah Sabaru, Arbani, S.E., menegaskan komitmen untuk menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di wilayah Kelurahan Sabaru, Kecamatan Sebangau. Pernyataan ini disampaikan Arbani saat ditemui oleh sejumlah awak media di Kantor Kelurahan Sabaru. Jumat (08/11/2024)

Arbani menegaskan, instruksi tegas sudah diberikan oleh Pj Walikota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, yang meminta seluruh lurah dan camat di wilayahnya untuk menjaga sikap netral dalam ajang Pilkada ini. “Ibu Walikota sudah menginstruksikan bahwa kita, lurah dan camat, harus netral dalam Pilkada ini dan tetap fokus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Arbani.

Tidak hanya itu, Arbani juga menjelaskan bahwa ia telah berkoordinasi dengan seluruh Ketua RT dan RW di wilayah Kelurahan Sabaru untuk menjaga keamanan dan kondusifitas lingkungan, khususnya dalam masa krusial jelang Pilkada serentak. Langkah ini diambil guna memastikan situasi tetap aman dan tentram di tengah dinamika politik yang kian memanas.

Dalam kesempatan yang sama, Arbani menyampaikan harapannya agar pelaksanaan Pilkada 2024 ini dapat berlangsung lancar dan damai. “Kami berharap seluruh masyarakat Sabaru dapat ikut serta menjaga ketertiban dan kenyamanan bersama. Mari kita sukseskan Pilkada dengan damai,” pungkasnya.

Instruksi untuk menjaga netralitas ASN dan keamanan wilayah di Kelurahan Sabaru ini menjadi perhatian utama, mengingat pentingnya stabilitas serta profesionalisme aparatur pemerintah dalam mendorong terselenggaranya Pilkada yang adil dan damai.

Pewarta: Andy Ariyanto 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda