Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu. (Ist) |
Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, menekankan pentingnya kegiatan orientasi ini sebagai tahap awal bagi para PPPK untuk memahami tugas, fungsi, nilai, dan etika yang harus diemban dalam lingkungan instansi pemerintah, sesuai amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Orientasi ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai wawasan kebangsaan, kepribadian, dan etika, serta pengetahuan dasar mengenai penyelenggaraan pemerintahan dan budaya organisasi," ujar Hera.
la menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat mempersiapkan PPPK dalam menjalankan tugas di unit kerja masing-masing dengan baik dan profesional.
Hera juga menyoroti bahwa melalui orientasi ini, Pemerintah Kota Palangka Raya berupaya menciptakan ASN yang profesional, berkarakter, dan mampu berintegrasi dengan cepat di lingkungan kerja mereka.
Dengan orientasi ini, lanjutnya, diharapkan komitmen, loyalitas, dan semangat para PPPK akan semakin terasah, sekaligus mencegah potensi kesalahan atau kesalahpahaman dalam pelaksanaan tugas.
"Kami berharap dengan filosofi budaya Huma Betang dan semangat Isen Mulang, para ASN kita akan maju, pantang mundur, dan tidak mudah menyerah dalam membangun Kota Cantik Palangka Raya yang lebih baik," tegasnya.
Acara ini menjadi wujud komitmen Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dalam mengembangkan SDM ASN yang kompeten.
Pewarta : Antonius Sepriyono