Pemerintah Palangka Raya Dorong Kualitas Sanitasi Lewat Pembangunan SPALD-S di Kelurahan Kereng Bangkirai - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

16/1224

16/1224

11 October 2024

Pemerintah Palangka Raya Dorong Kualitas Sanitasi Lewat Pembangunan SPALD-S di Kelurahan Kereng Bangkirai

LIPUTANSBM, PALANGKA RAYA –Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) terus berupaya meningkatkan kualitas sanitasi dan kesehatan lingkungan bagi warganya. Salah satu langkah nyata yang diambil adalah pembangunan Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpusat Skala Kota (SPALD-S) di Kelurahan Kereng Bangkirai.

Pada Jumat, Plt. Kepala Dinas PUPR Kota Palangka Raya, Fahrial Anchar, bersama Kepala Bidang Air Minum, PLP, dan Bina Konstruksi, Samuel B. Hosang, melakukan peninjauan langsung ke lokasi pembangunan tangki septik tersebut, Jumat (4/10/2024). 

Program ini adalah bagian dari komitmen Pemerintah Kota Palangka Raya dalam mengelola air limbah domestik yang diharapkan dapat mendukung penyediaan akses sanitasi layak dan aman bagi masyarakat.

“Pengelolaan limbah domestik ini sangat penting, mengingat pertumbuhan penduduk dan meningkatnya aktivitas masyarakat di Kota Palangka Raya,” ujar Fahrial Anchar. 

Apabila tidak dikelola dengan baik, pembuangan limbah yang sembarangan dapat mencemari badan air dan menjadi sumber berbagai penyakit yang membahayakan kesehatan masyarakat.

Dengan adanya pembangunan SPALD-S, pemerintah berharap dapat mengurangi beban pencemaran air serta meningkatkan kualitas hidup warga. 

Sistem pengelolaan air limbah ini dirancang untuk mengolah limbah domestik secara terpusat sehingga tidak mencemari lingkungan sekitar, sekaligus mengurangi risiko penularan penyakit yang sering kali terkait dengan sanitasi yang buruk.

Dari hasil wawancara dengan beberapa warga di Kelurahan Kereng Bangkirai, mayoritas masyarakat menyambut baik pembangunan ini. Mereka mengakui bahwa lingkungan tempat tinggal mereka kini menjadi lebih bersih dan sehat. 

"Kami merasakan dampak yang positif dengan adanya SPALD-S ini. Lingkungan menjadi lebih terjaga dan tentu ini sangat baik untuk kesehatan kami sekeluarga," ungkap seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Pemerintah Kota Palangka Raya berharap program ini menjadi solusi jangka panjang dalam pengelolaan air limbah domestik, sekaligus menjadikan sanitasi layak dan aman dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat.

Pewarta : Andy Ariyanto

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda