LIPUTANSBM, PALANGKA RAYA - Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain, melakukan inspeksi langsung ke sejumlah agen dan titik distribusi Liquified Petroleum Gas (LPG) di kota tersebut, Selasa (31/12). Inspeksi ini bertujuan memastikan ketersediaan LPG serta kebutuhan bahan pokok lainnya menjelang pergantian tahun.
Dalam inspeksi yang didampingi jajaran terkait, Husain menyatakan pentingnya stabilitas pasokan dan harga LPG agar tetap terjangkau oleh masyarakat.
"Kami ingin memastikan masyarakat Kota Palangka Raya dapat memperoleh LPG dengan mudah dan harga yang wajar," ujarnya.
Berdasarkan hasil pemantauan di beberapa lokasi seperti Jalan Rajawali, Jalan Bubut, dan Pasar Kahayan, Husain menyebutkan bahwa pasokan LPG dalam kondisi aman.
"Distribusi LPG berjalan lancar dan mencukupi kebutuhan masyarakat. Kami akan terus memantau agar pasokan tetap stabil," tambahnya.
Selain LPG, inspeksi juga mencakup sejumlah komoditas bahan pokok, termasuk beras, minyak goreng, dan gula pasir. Husain memastikan ketersediaan seluruh komoditas tersebut cukup memadai, dengan harga yang stabil dan terjangkau.
Ia menegaskan, hasil inspeksi ini akan dilaporkan kepada kementerian terkait sebagai bahan evaluasi kebijakan.
“Kami berharap hasil ini dapat menjadi dasar untuk menjaga kestabilan pasokan dan harga kebutuhan pokok di masa mendatang,” kata Husain.
Husain juga menekankan pentingnya pengawasan rutin, terutama pada momen penting seperti akhir tahun.
"Kami berkomitmen memastikan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi agar situasi tetap kondusif," tutupnya.
Langkah ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Palangka Raya dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, terutama di tengah dinamika harga kebutuhan pokok menjelang tahun baru.
Pewarta : Andy Ariyanto