Ketua TP PKK Kalteng Lantik Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu se-Kalteng - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

16/1224

16/1224

06 March 2025

Ketua TP PKK Kalteng Lantik Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu se-Kalteng

LIPUTANSBM, PALANGKA RAYA – Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Aisyah Thisia Agustiar Sabran, melantik Ketua TP PKK dan Ketua Tim Pembina Posyandu kabupaten/kota se-Kalteng di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (6/3/2025).

Dalam sambutannya, Thisia menyampaikan harapan besar kepada para ketua yang baru dilantik agar dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab. Ia menekankan pentingnya peran PKK dan Posyandu dalam mendukung program pembangunan daerah dan nasional.

"Sebagai mitra pemerintah, TP PKK dan Tim Pembina Posyandu harus berperan aktif dalam menyukseskan program prioritas yang selaras dengan visi dan misi Gubernur Kalteng, yaitu ‘Kalteng Berkah, Kalteng Maju’," ujar Thisia.

Ia juga menyoroti peran strategis PKK dan Posyandu dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Menurutnya, jika kedua lembaga ini dapat berkolaborasi dengan baik, maka mereka bisa menjadi garda terdepan dalam pelayanan sosial dasar dan penyebaran informasi kesehatan di tengah masyarakat.

Salah satu isu yang menjadi perhatian utama adalah penanganan stunting. Data Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023 menunjukkan bahwa angka stunting di Kalteng telah menurun menjadi 23,5 persen.

"Penurunan ini tentu berkat kerja keras berbagai pihak, termasuk PKK dan Posyandu. Namun, kita tidak boleh lengah. Peran ibu-ibu sekalian sangat penting dalam mengajak masyarakat memanfaatkan Posyandu, tidak hanya untuk layanan kesehatan ibu dan anak, tetapi juga untuk semua kelompok umur," jelasnya.

Selain itu, Thisia juga menyinggung kebijakan pemerintah terkait insentif bagi pengurus Posyandu yang diatur dalam Permendagri Nomor 13 Tahun 2024. Ia berharap insentif ini dapat diberikan secara merata di setiap desa dan kelurahan dengan nominal yang layak.

"Penghargaan ini penting untuk meningkatkan semangat para kader yang telah bekerja sukarela memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat," katanya.

Di akhir sambutannya, Thisia mengajak semua pihak untuk bersinergi dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.

"Saya berharap para Ketua TP PKK dan Posyandu yang baru dilantik dapat menjadi teladan dalam menggerakkan masyarakat, mendahulukan kepentingan bersama, serta berkolaborasi demi mewujudkan Kalimantan Tengah yang lebih maju dan sejahtera," pungkasnya. (red)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda