Komisi XII DPR RI Soroti 7 Tambang Bermasalah di Kalteng - Liputan Sbm

Nusantara Baru Indonesia Maju

Nusantara Baru Indonesia Maju

26 April 2025

Komisi XII DPR RI Soroti 7 Tambang Bermasalah di Kalteng

Anggota Komisi XII DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Rocky Candra.

LIPUTANSBM, PALANGKA RAYA — Anggota Komisi XII DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra, Rocky Candra, angkat suara soal masih adanya perusahaan tambang di Kalimantan Tengah (Kalteng) yang dinilai abai terhadap kewajiban lingkungan.

Temuan ini mencuat dalam rapat bersama mitra kerja yang digelar beberapa waktu lalu.

Rocky membeberkan, saat ini ada tujuh perusahaan yang sudah tercatat bermasalah, dan delapan perusahaan lainnya segera menyusul untuk dipanggil ke DPR.

"Jadi kesimpulan pada rapat kemarin ada 7 perusahaan plus nanti ada 8 perusahaan lagi yang akan kami panggil, itu akan kami tingkatkan pada panja untuk bisa kami dalami di Panja Minerba dan Lingkungan di Komisi XII DPR RI," kata Rocky saat menghadiri kegiatan PD TIDAR Kalteng, Sabtu (26/4/2025).

Ia menegaskan bahwa persoalan lingkungan ini tidak bisa dibiarkan dan akan ditelusuri lebih lanjut bersama Gakkum Kementerian Lingkungan Hidup.

“Nanti akan kami dalami permasalahan-permasalahannya, tentunya nanti akan ada Gakkum dari Kementerian Lingkungan Hidup nanti sikapnya seperti apa, dan juga kita liat tingkat permasalahannya seperti apa, dan dampak luas lingkungan seperti apa, nanti akan kami ambil kesimpulan,” jelas Rocky.

Soal lokasi dan perusahaan yang terlibat, Rocky mengaku belum bisa membeberkan secara rinci, namun datanya sudah berada di tangan Komisi XII.

“Itu nanti akan kami publikasikan (nama-nama perusahaan). Tunggu saja tanggal mainnya,” pungkasnya. (red)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda